Peringatan Hari Pahlawan Nasional 10 November 2025 di SMAN 17 Bandung berlangsung khidmat dan penuh makna. Seluruh warga sekolah, baik peserta didik, guru, hingga tenaga kependidikan, mengikuti upacara bendera di lapangan sekolah sebagai wujud penghargaan terhadap jasa para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan bangsa.
Kepala Sekolah, Bapak Yana Rohana, M.Pd., bertindak sebagai pembina upacara dan menyampaikan amanat tentang pentingnya meneladani nilai-nilai perjuangan para pahlawan. Nilai disiplin, keberanian, semangat pantang menyerah, serta kejujuran menjadi landasan pembentukan karakter pelajar Pancasila yang tangguh menghadapi tantangan zaman.
Suasana upacara semakin khidmat saat Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) sekolah melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab. Lagu Indonesia Raya berkumandang dengan semangat, menumbuhkan rasa haru dan kebanggaan bagi seluruh peserta upacara.
Peringatan Hari Pahlawan di SMAN 17 Bandung tidak sekadar menjadi kegiatan seremonial tahunan, melainkan momentum untuk memperkuat semangat nasionalisme dan menumbuhkan tanggung jawab moral generasi muda agar terus berkontribusi bagi bangsa.
Semangat para pahlawan melalui peringatan ini seakan mengajak seluruh warga sekolah untuk meneladani perjuangan para pahlawan melalui dedikasi, prestasi, dan karya nyata dalam kehidupan sehari-hari.