Ekstrakurikuler Pramuka berhasil meraih penghargaan setelah mengikuti kegiatan Perkemahan Pendidikan dan Latihan Gabungan Pramuka Saka Bhayangkara Kota Bandung Tahun 2024.
Kegiatan ini diselenggarakan selama tiga hari pada 17 sampai dengan 19 Mei 2024 di Kampung Bamboo, Cimenyan. Saka atau Satuan Karya Pramuka Bhayangkara merupakan salah satu cabang kegiatan pramuka yang terkait dengan keamanan dan ketertiban masyarakat, serta mengembangkan potensi dan keterampilan anggota muda di bidang pertahanan negara.
Peserta didik yang meraih penghargaan diantaranya Raditya Dwi Febrian Sinuhaji (XI-B) dan Alipa Nur Faisah (XI-C). Selamat Akang Teteh! Semoga pencapaian ini dapat memotivasi teman-teman yang lain untuk dapat meraih prestasi dan penghargaan lainnya, baik secara akademik maupun non akademik.