Lima siswa terbaik SMAN 17 Bandung berhasil menorehkan prestasi membanggakan melalui partisipasi mereka dalam FOSMI Cup (Forum Operator Sepak Bola Muda Indonesia) Regional Jawa Barat I Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung pada bulan Oktober 2025 di Lapangan Pusat Pendidikan Jasmani (Pusdikjas), Cimahi. Kejuaraan yang mempertemukan tim-tim terbaik dari berbagai daerah di Jawa Barat. Tujuan kejuaraan ini untuk mengembangkan bakat sepak bola usia muda di Indonesia.
Semangat juang dan kerja sama tim yang kuat telah membawa mereka meraih Juara 3! Adapun peserta didik yang berpartisipasi dalam kompetisi ini, yaitu:
1. Ilham Maulana (X-C)
2. Raka Alfairus Pratama (X-F)
3. Damian R. (X- J)
4. Muhamad Fazri Marsandi (XI-J)
5. Revan Al Ghaisan (XI-J)
Selamat untuk para siswa atas perjuangan dan pencapaian luar biasa ini! Kami sangat bangga. Terus asah potensi, jaga sportivitas, dan terus harumkan nama SMAN 17 Bandung di berbagai bidang.